DISPERINDAG GELAR BAZAAR BAHAN POKOK DAN MAKANAN OLAHAN

Sabtu, 7 Mei 2011


BANYUWANGI-Dengan dilatarbelakangi keinginan untuk memudahkan masyarakat dalam memaksimalkan anggaran dan mengurangi cost belanja, Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Banyuwangi mengadakan bazaar bahan pokok dan makanan olahan bertempat di depan Taman Makam Pahlawan ( di seberang Pemkab Banyuwangi ) pada Sabtu ( 7/5) sejak pukul 08.00 – 12.00 WIB. Kegiatan ini mendapatkan sambutan positif dari masyarakat. Hal itu terbukti dari animo masyarakat yang cukup tinggi ketika mampir ke stand – stand yang ada dan membeli barang – barang yang menjadi kebutuhan mereka.

“Kegiatan ini rencananya akan terus digelar secara rutin setiap hari Sabtu pada minggu kedua dan keempat setiap bulannya. Dan jika antusiasme masyarakat luar biasa, maka bisa ditambah dan dilaksanakan di tiap kecamatan atau tidak di satu titik saja, utamanya di Kecamatan Genteng dan Rogojampi,” ujar Kepala Bidang Perdagangan Disperindag, Yopi Bayu Irawan, S.Sos. Bazaar yang menetapkan harga grosir ini diikuti oleh 25 peserta, diantaranya 15 peserta berasal dari toko modern    ( ROXY, Ramayana, Giant, Indomaret dan Alfamart) dan distributor ( PT. Obor, Dolog dan PT. Pertani), 2 peserta berasal dari koperasi, dan sisanya dari pelaku – pelaku usaha dan BUMN non pemerintah. Stand untuk sembako berupa beras, telur, minyak goreng, tepung, dan barang penting lainnya diisi oleh pelaku usaha dan toko modern . Sedangkan stand makanan olahan khas Banyuwangi diisi oleh Asosiasi / Kelompok Makanan Olahan (ASPPOBA) dan PLASMA.

                ”Disperindag juga mendapatkan usulan dari pelaku kerajinan dan pariwisata supaya nantinya mereka juga dibuatkan ajang serupa berupa pasar seni dan kerajinan,” tambah Yopi. “Harapannya akan terjalin kerjasama yang baik antara Pemkab Banyuwangi, Dinas – Dinas, pelaku usaha dan BUMN agar kedepannya mudah jika ada kegiatan serupa,” ujar Yopi lagi. (HUMAS)



Berita Terkait

Bagikan Artikel :